Poltekpar Medan melalui Unit PPPPM Menyelenggarakan Workshop Pengembangan Karir Dosen berbasis Publikasi

Poltekpar Medan melalui Unit PPPPM Menyelenggarakan Workshop Pengembangan Karir Dosen berbasis Publikasi

Poltekpar Medan melalui Unit PPPPM menyelenggarakan Workshop Pengembangan Karir Dosen berbasis Publikasi dengan 3 narasumber, yaitu:
1. Tim dari Multi Talenta Pengembang Aplikasi Simlitabmas (Terdiri atas Bapak Muhammad Rajab Fachrizal, Rauf Fauzan, Nizar Rabbi Radliya, Julian Chandra Wibawa) yang akan menyampaikan mekanisme penggunaan aplikasi Simlitabmas untuk para peneliti di Politeknik Pariwisata Medan.

2. Bapak Luthfi Ilham Ramdhani, S. Sos (menjabat sebagai Koordinator Pengabdian Kepada Masyarakat pada instansi Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi)

3. Bapak Busro, S.Ud, M.Ag. (Dosen di UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Editor pada 2 Jurnal Sinta 2 dan 1 jurnal terindeks Scopus dan Associate Editor untuk DOAJ) yang akan menyampaikan materi “Kebijakan Akreditasi ARJUNA Tahun 2024”.

Kegiatan ini berlangsung di Gedung Kuliah Terpadu Lantai 6 dan diikuti oleh dosen serta tenaga pengajar. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Direktur 3 Ibu Dr. Dewi Yanti, S.Kom., M.Kom.

Saat ini, dunia pendidikan mengalami perkembangan yang pesat, terutama dalam hal penelitian dan publikasi ilmiah. Maka dari itu, keberadaan kegiatan ini menjadi sangat krusial bagi peningkatan kompetensi dan wawasan para dosen serta tenaga pengajar di Politeknik Pariwisata Medan.

Diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi pengembangan karir dosen di Politeknik Pariwisata Medan. Dengan materi yang disampaikan oleh narasumber yang kompeten, diharapkan para peserta dapat memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang penggunaan aplikasi Simlitabmas, kebijakan akreditasi jurnal, serta strategi publikasi ilmiah yang efektif. #sbmpoltekpar2024#wonderfulindonesia#dipoltekparaja#medancampus

About the author

poltekpar administrator