PSDP 2018 Politeknik Pariwisata Medan

PSDP 2018 Politeknik Pariwisata Medan

 

Pembinaan sikap dasar dan profesi (PDSP) merupakan program regular tahunan yang disipakan diawal perkuliahan sebagai flatform dasar bagi mahasiswa baru. Adapun tujuan dari PSDP adalah pembentukan disiplin, sikap, karakter,mental,  rasa cinta dan bangga serta peduli akan lingkungan di Akademi Pariwisata Medan yang terbingkai ke dalam 3 (tiga) kegiatan yaitu : Latihan dasar fisik Disiplin (LDFD), Pembinaan Mental, Sikap dan Profesi (PMSP) dan pelatihan Emosional Spritual Question (ESQ) selama 6 hari dari tanggal 30 Juli – 4 Agustus 2018 yang mengambil tema; Solid, Speed & Smart.

Sebanyak 463 mahasiswa baru dari 7 (tujuh) Program Studi wajib mengikuti kegiatan ini. Program ini dirancang untuk memperkokoh dan memperkuat pondasi dasar bagi mahasiswa untuk menjadi insan pariwisata yang berkualitas dan berkompeten menuju menjadi Profesional attitude (sikap Profesional).

Salam Pesona Indonesia

#wonderfulindonesia #pesonaindonesia #GenPipoltekparmedan #makincintapoltekparmedan #poltekparmedanselaludihati

 

 

About the author

humas editor

Humas | Kampus Politeknik Pariwisata Medan Gedung Rektorat Lantai 1